Date

Menapaki Undakan Mimpi

Simpan mimpimu 5 cm di depan kening, agar selalu terlihat dan kamu tak jemu menggapainya ^^
Breast Cancer Ribbon

Jawaban Tugas Essay SID

posted by:
Susan Alfahasanah

B. Tugas
1. Sebutkan dan jelaskan enam alasan mengapa sistem informasi sangat penting bagi kegiatan dakwah!
a) Mengelola data dan informasi yang berkaitan dengan dakwah di lapangan
b) Mengambilan keputusan dakwah
c) Menyususun perencanaan dakwah
d) Mengawasi kegiatan dakwah
e) Mengevaluasi kegaiatan dakwah, dan
f) Merumuskan kebijakan dakwah

2. Apa yang dimaksud dengan sistem informasi? Kegiatan-kegiatan apa yang dilakukan oleh sistem informasi?
a) Kombinasi antara prosedur kerja, informasi, orang dan teknologi informasi yang diorganisasikan untuk nmencapai tujuan dalam sebuah organisasi ( Alter, 1992)
Kumpulan perangkat keras dan perangkat lunak yang dirancang untuk mentranformasikan data kedalam bentuk informasi yang berguna (Bodnar dan Hopwood, 1993)
b) Kegiatan system informasi adalah memasukan data (input), menyimpan data, memproses data, membackup data.dan menyebarluaskan informasi/ data.

3. Apakah dampak internet terhadap dakwah?
Positif:
a) Dakwah menjadi sangat mudah di sebarluaskan kepada umat.
b) Setiap orang bisa mengakses kapan dan dimana saja.
c) Praktis, tidak perlu datang ke majelis.
d) Konten/materi dakwah lebih bervariatif
e) Da’i pundapat mengetahui jumlah mad’u yang pernah mengunjungi blognya (kalau missal blog) dengan melihat jumlah pengunjung
Negatifnya:
a) Intensitas silaturahmi langsung tatap muka dengan sesama mad’u ataupun dengan dai menjadi terkikis.
b) Materinya bisa jadi kurang pas dengan yang mad’u inginkan
c) Materinya bisa jadi terlalu global dan kurang terperinci

4. Dakwah virtual adalah dakwah yang terjadi/ dilakukan di internet atau cyberspace, tidak terdapat batasan-batasan baik ruang dan waktu antara da’i dan mad’u berada. Dalam kontek digital
Keuntungan dakwah virtual:
a) Sebagai media dakwah interaktif
b) Dapat menyampaikan pesan secara massa
c) Dapat menyampaikan pesan-pesan dakwah yang dapat berupa teks, audio, video, foto atau grafis.
d) Mendapatkan informasi dakwah secara cepat

5. Sebutkan empat dampak komputer bagi kegiatan dakwah?
a) Memudahkan pengoalahan data / materi untuk dakwah.
b) Memudahkan mengakses informasi unlimitted (internet) atau tak terbatas.
c) Sarana Social Network. Ex: Facebook, MuslimFace, IkhwanBook, Dll.
Dengan sarana ini, para aktifis dakwah dapat lebih mudah mengkomunikasikan kegiatan – kegiatan kepada para anggota dengan hanya cukup bergabung di komunitas jaringan sosial atau Social Network, sehingga semua anggota dapat terjaring dengan mudah lewat fasilitas ini, tanpa di batasi oleh ruang dan waktu.
Email, blog, yahoo messanger, yahoo answer, mailing list, dll.
Dengan fasilitas tersebut terbukti telah dapat membuat 2 orang non muslim mendapatkan hidayah-Nya dengan memeluk agama islam. Subhaanallah.
d) Proses pembelajaran agama islam akan bisa semakin mudah hanya dengan
memasukkan keywords ke dalam google dan sejenisnya, maka keluarlah berbagai pilihan dari informasi yang sedang di cari. Misal: mencari penjelasan mengenai arti akidah yang sebenarnya. Menjadikan metode pembelajaran agama islam lebih menyenangkan dan praktis. Bahkan untuk lembaga – lembaga pendidikan islam, fasilitas ini dapat merauk keuntungan yang cukup signifikan, dan keuntungan tersebut dapat di sumbangkan kepada masyarakat dengan ekonomi tingkat bawah. Dan CD Software nya pun di harapkan dapat di sebarkan ke kalangan masyarakat secara gratis. Bermanfaat sekali kan.

6. Apa yang dimaksud dengan local area network (LAN) ? Apa saja komponen dari LAN ? Apa fungsi dari setiap komponen?
LAN dapat definisikan sebagai network atau jaringan sejumlah sistem komputer yang lokasinya terbatas didalam satu gedung, satu kompleksgedung atau suatu kampus dan tidak menggunakan media fasilitas komunikasi umum seperti telepon, melainkan pemilik dan pengelola media komunikasinya adalah pemilik LAN itu sendiri.

Komponen LAN
a. Workstation
Workstation merupakan node atau host yang berupa suatu sistem komputer Sistem komputer ini dapat berupa PC atau dapat pula berupa suatu computer yang besar seperti sistem minicomputer, bahkan suatu mainframe. Workstation dapat bekerja sendiri (stand-alone) dapat pula menggunakan jaringan untuk bertukar data dengan workstation atau user yang lain.
b. Server
Perangkat keras (hardware) yang berfungsi untuk melayani jaringan dan workstation yang terhubung pada jaringan tersebut.pada umumnya sumber daya (resources) seperti printer, disk, dan sebagainya yang hendak digunakan secara bersama oleh para pemakai di workstation berada dan bekerja pada server. Berdasarkan jenis pelayanannya dikenal disk server, file server, print server, dan suatu server juga dapat mempunyai beberapa fungsi pelayanan sekaligus.
c. Link (hubungan)
Workstation dan server tidak dapat berfungsi apabila peralatan tersebut secara fisik tidak terhubung. Hubungan tersebut dalam LAN dikenal sebagai media transmisi yang umumnya berupa kabel. Adapun beberapa contoh dari link adalah:
d. Network Interface Card (NIC)
Suatu workstation tidak dihubungkan secara langsung dengan kabel jaringan ataupun tranceiver cable, tetapi melalui suatu rangkaian elektronika yang dirancang khusus untuk menangani network protocol yang dikenal dengan Network Interface Card (NIC).
e. Network Software
Tanpa adanya software jaringan maka jaringan tersebut tidak akan bekerja sebagaimana yang dikehendaki. Software ini juga yang memungkinkan sistem komputer yang satu berkomunikasi dengan sistem komputer yang lain.

7. Topologi Jaringan
• Topologi Star
Beberapa simpul/node dihubungkan dengan simpul pusat/host, yang membentuk jaringan fisik seperti bintang, semua komunikasi ditangani langsung dan dikelola oleh host yang berupa mainframe komputer.


[PC1]
|
[PC2]-------[Server]---------[PC3]
/ \
/ \
[PC4] [PC5

•Topologi Hierarkis
Berbentuk seperti pohon bercabang yang terdiri dari komputer induk(host) dihubungkan dengan simpul/node lain secara berjenjang. Jenjangyang lebih tinggi berfungsi sebagai pengatur kerja jenjang dibawahnya.

[Server]
/ \
[server/PC] [server/PC]
/ \ / \
/ \ / \
[PC1] [PC2] [PC3] [PC4]



•Topologi Bus
Beberapa simpul/node dihubungkan dengan jalur data (bus). Masing2 node dapat melakukan tugas-tugas dan operasi yangberbeda namun semuamempunyai hierarki yang sama.


[PC1] [PC2] [PC3] [PC4]
| | | |
=backbone================================
| | | |
[PC1] [PC2] [PC3] [PC4]


•Topologi Loop
Merupakan hubungan antar simpul/node secara serial dalam bentuk suatu lingkaran tertutup. Dalam bentuk ini tak ada central node/host, semua mempunyai hierarki yang sama.


[PC1]
[PC2] | [PC3]
\|/
(_) <== lingkaran
/ \
[PC4][PC5]

•Topologi Ring
Bentuk ini merupakan gabungan bentuk topologi loop dan bus, jika salah satu simpul/node rusak, maka tidak akan mempengaruhi komunikasi node yang lain karena terpisah dari jalur data.


[PC1a]
[PC1b]__|__[PC1c] << bus
|
[PC2]|[PC3] <
\ | /
(_) <== lingkaran
/ \
[PC4][PC5]


•Topologi Web
Merupakan bentuk topologi yang masing-masing simpul/node dalam jaringan dapat saling berhubungan dengan node lainnya melalui beberapa link Suatu bentuk web network dengan n node, akan menggunakan link sebanyak n(n-1)/2.


[PC1]
/ / \ \
[PC2]=-+---+=[PC3]
| / \ |
[PC4]=-------=[PC5]
8. WAN: adalah singkatan dari istilah teknologi informasi dalam bahasa Inggris: Wide Area Network merupakan jaringan komputer yang mencakup area yang besar sebagai contoh yaitu jaringan komputer antar wilayah, kota atau bahkan negara, atau dapat didefinisikan juga sebagai jaringan komputer yang membutuhkan router dan saluran komunikasi publik.WAN digunakan untuk menghubungkan jaringan lokal yang satu dengan jaringan lokal yang lain, sehingga pengguna atau komputer di lokasi yang satu dapat berkomunikasi dengan pengguna dan komputer di lokasi yang lain.

MAN adalah suatu jaringan dalam suatu kota dengan transfer data berkecepatan tinggi, yang menghubungkan berbagai lokasi seperti kampus, perkantoran, pemerintahan, dan sebagainya. Jaringan MAN adalah gabungan dari beberapa LAN. Jangkauan dari MAN ini antar 10 hingga 50 km, MAN ini merupakan jaringan yang tepat untuk membangun jaringan antar kantor-kantor dalam satu kota antara pabrik/instansi dan kantor pusat yang berada dalam jangkauannya.

3G adalah istilah yang digunakan untuk teknologi telepon bergerak generasi ke-3, teknologi ini merupakan pengembangan dari generasi ke-2 (2G). 3G merepresentasikan evolusi untuk kapasitas, kecepatan data dan kemampuan layanan baru. Layanan yang terkait dengan 3G adalah layanan perpindahan data baik berupa voice data maupun non-voice data.

Modem adalah singkatan dari Modulator-Demodulator.Modulate adalah proses penerjemahan data dari digital ke analog sehingga bisa
ditransmisikan. Demodulate adalah sebaliknya, proses menerjemahkan dari analog ke digital.Modulator merupakan bagian yang mengubah sinyal informasi kedalam sinyal pembawa Carrier) dan siap untuk dikirimkan, sedangkan Demodulator adalah bagian yang memisahkansinyal informasi (yang berisi data atau pesan) dari sinyal pembawa (carrier) yang diterimasehingga informasi tersebut dapat diterima dengan baik. Modem merupakan penggabungan kedua-duanya, artinya modem adalah alat komunikasi dua arah. Setiap perangkat komunikasi jarak jauh dua-arah umumnya menggunakan bagian yangdisebut “modem”, seperti VSAT, Microwave Radio, dan lain sebagainya.

9. Mengapa sistem komputer begitu banyak kelemahannya? Jelaskan ancaman yang paling sering menyerang sistem informasi sekarang ini!
a) Ancaman Jaringan komputer
FISIK
- Pencurian perangkat keras komputer atau perangkat jaringan
- Kerusakan pada komputer dan perangkat komunikasi jaringan
- Wiretapping
- Bencanaalam
b) LOGIK
- Kerusakan pada sistem operasi atau aplikasi
- Virus
- Sniffing
10. Apa yang dimaksud dengan malware? Sebutkan perbedaan antara virus, worm, dan Trojan!
Malware, berasal dari lakuran kata malicious dan software) adalah perangkat lunak yang diciptakan untuk menyusup atau merusak sistem komputer, peladen atau jejaring omputer tanpa izin termaklum (informed consent) dari pemilik. Istilah ini adalah istilah umum yang dipakai oleh pakar komputer untuk mengartikan berbagai macam perangkat lunak atau kode perangkat lunak yang mengganggu atau mengusik.[1] Istilah 'virus computer' terkadang dipakai sebagai frasa pemikat (catch phrase) untuk mencakup semua jenis perangkat perusak, termasuk virus murni (true virus).
Virus komputer adalah suatu program komputer yang menduplikasi atau menggandakan diri dengan menyisipkan kopian atau salinan dirinya ke dalam media penyimpanan / dokumen serta ke dalam jaringan secara diam-diam tanpa sepengetahuan pengguna komputer tersebut. Efek dari virus komputer sangat beragam mulai dari hanya muncul pesan-pesan aneh hingga merusak komputer serta menghapus file atau dokumen kita.
a. Worm adalah lubang keamanan atau celah kelemahan pada komputer kita yang memungkinkan komputer kita terinfeksi virus tanpa harus eksekusi suatu file yang umumnya terjadi pada jaringan.
b. Trojan adalah sebuah program yang memungkinkan komputer kita dikontrol orang lain melalui jaringan atau internet.
11. Apa keuntungan menggunakan sebuah sistem informasi dakwah !
a) Mengelola data dan informasi yang berkaitan dengan dakwah di lapangan
b) Mengambilan keputusan dakwah
c) Menyususun perencanaan dakwah
d) Mengawasi kegiatan dakwah
e) Mengevaluasi kegaiatan dakwah, dan
f) Merumuskan kebijakan dakwa
12.
Gambar diatas merupakan proses pengolahan data / informasi hasil laporan dakwah kegiatan yang terjadi di lapangan . Data di masukan melalui inoput kemudian dikeluarkan melalui output. Semua data yang di input akan di simpan dalam database untuk membuat peta dakwah.

13. Karakteristik DSS
A. Adaptability
B. Flexibility
C. User friendly
D. Support intelligence
E. Design
F. Choice
G. Effectiveness.
Perbedaan DSS dan ESS
a. DSS adalah Sistem komputer interaktif yang membantu pembuat keputusan dalam menggunakan & memanfaatkan data & model untuk memecahkan masalah yang tidak terstruktur. Informasi dihasilkan dalam bentuk laporan periodic dan khusus, output dari model matematika dan system pakar .
b. ES adalah subset dari kecerdasan buatan ( artificial intellegense) atau AI. Yang berpotensi untuk memperluas kemampuan pemecahan masalah manager melebihi kemampuan normalnya juga sebagai program komputer yang berfungsi seperti manusia, yaitu memberi konsultasi kepada pemakai mengenai cara pemecahan masalah.

hr

Leave a Reply

Terima kasih telah berkunjung ^^